Informasi Pemilu 2024 Legislatif DPRRI

Polisi Kawal Ketat Proses Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024 di Lumajang

Lumajang – Temanandika.com – Polisi kawal ketat Proses Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024 di Lumajang.

Pesta Demokrasi tinggal menghitung hari, namun langkah antisipasi yang cermat telah digulirkan oleh Polres Lumajang.

Mereka menggelar operasi pengamanan di Kantor dan Gudang Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lumajang untuk memastikan kelancaran tahapan Pemilu 2024.

Kapolres Lumajang, AKBP Mohammad Zainur Rofik, S.I.K., melalui juru bicara Polres, Ipda Sugiarto, S.H., menjelaskan bahwa pengawalan terhadap proses pelipatan surat suara Pemilu 2024 di Lumajang merupakan langkah krusial dalam memastikan keamanan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (10/01/2024).

Polisi Kawal Ketat Proses Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024 di Lumajang Jawa Timur

“Pelipatan surat suara adalah bagian integral dari tahapan pemilu, dan perlunya pengamanan agar potensi gangguan dapat diantisipasi,” ungkapnya.

Sugiarto menegaskan bahwa kegiatan pengamanan ini adalah bagian dari kesepakatan antara Polri dan KPU terkait bantuan keamanan.

“Ini adalah landasan hukum sinergi di lapangan. Polri berkomitmen untuk memberikan dukungan maksimal dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 guna menciptakan suasana pemilu yang berkualitas,” jelasnya.

Dalam proses tersebut, anggota kepolisian yang bertugas melakukan pengamanan akan menjalankan tugasnya secara bergantian selama 24 jam setiap hari.

Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa surat suara tetap utuh hingga saat penggunaannya pada 14 Februari 2024, sesuai dengan standar Pemilu.

Hanya petugas yang telah mendapatkan mandat resmi dari KPU atau Bawaslu yang diperbolehkan masuk ke dalam gudang.

Langkah ketat ini diambil sebagai antisipasi terhadap potensi gangguan selama proses pemilu, dengan tujuan menjaga situasi aman dan kondusif di wilayah Lumajang.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
× Saran & Masukkan